PT. Asuransi Bintang Tbk, Lakukan Edukasi Covid-19 dan Bagikan 1000 Masker

Admin 2022-12-07 02:00:06

PT Asuransi Bintang Tbk melakukan Edukasi Pandemi Covid-19 dan Era New Normal disekitar Pasar, Jakarta Selatan

Hal ini dilakukan untuk mendukung kebijakan pemerintah untuk mengurangi jumlah kasus positif virus corona (covid-19) yang semakin meningkat serta bagaimana harus menjalankan protokol kesehatan dimanapun berada, seperti saat bekerja atau sedang keluar rumah di era new normal (adaptasi kebiasaan baru). 

Bekerjasama dengan organisasi kepemudaan dan Pemerintah kota Jakarta Selatan, PT Asuransi Bintang Tbk membagikan 1000 masker untuk warga sekitar dan pendagang di Pasar. 

Dengan adanya Edukasi, harapannya warga sekitar lebih sadar dan tergerak untuk lebih menjaga kesehatan serta mengetahui cara meningkatkan imunitas tubuh di masa pandemi covid-16 dan era new normal ini.